Camat Jonny ungkap Masalah Infrastruktur di Binjai Hulu

oleh

SINTANG – Camat Binjai Hulu, Jonny mengatakan bahwa salah satu permasalahan utama di Kecamatan Binjai Hulu adalah infrastruktur.

“Masalah infrastruktur pasti jadi kendala, terutama jembatan. Salah satunya jembatan di Desa Simba,” ungkap Jonny pada wartawan usai mengikuti rapat evaluasi penyerapan anggaran tahun 2024 di Pendopo Bupati Sintang, beberapa waktu lalu.

Ia menegaskan, jembatan Desa Simba tersebut sangat memerlukan perbaikan oleh pemerintah. Karena jembatannya yang rendah, ketika banjir tergenang air.

“Dengan kondisi air yang seperti ini saja jembatan Desa Simba sudah banjir. Kalau banjir besar makin tidak bisa dilewati. Jadi seperti itu kondisinya,” ungkap Jonny.

“Makanya perlu adanya perbaikan atau dibangun unit jembatan baru yang lebih tinggi. Supaya tidak lagi tergenang banjir. Dan akses masyarakat pun tidak lagi terganggu ketika terjadi banjir,” harapnya.

Mengingat jembatan Desa Simba Raya berada di jalan yang menjadi kewenangan pemerintah Provinsi Kalimantan Barat, Jonny berharap ada penanganan.

“Kita berharap ada intervensi dari pemerintah Kabupaten Sintang dengan menyampaikan kondisi jembatan Desa Simba ke Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat. Sehingga jembatan bisa ditinggikan. Ini harapan kita semua,” ujar Jonnny.

Harapan agar jembatan Desa Simba ditinggikan bukannya tanpa alasan. Mengingat jembatan tersebut merupakan akses ke 4 kecamatan termasuk juga daerah perbatasan. Empat kecamatan itu mulai dari Kecamatan Binjai Hulu, Kecamatan Ketungau Hilir, Kecamatan Ketungau Tengah dan Kecamatan Ketungau Hulu.

 

 

No More Posts Available.

No more pages to load.