MEMPAWAH, BERITA-AKTUAL.COM – Kepala Dinas Sosial, PPPA, PM, PD Kabupaten Mempawah, Rohmat Efendy mengatakan, bahwa pelaksanaan Gema Bina Bangun Desa (GBBD) di Desa Mendalok, Desa Semudun dan Desa Semparong Parit Raden merupakan lokasi ke-22 dari total 23 lokasi se-Kabupaten Mempawah.
“Jadi GBBD tahun 2023 ini sudah masuk dipenghujung kegiatan. Program GBBD tahun 2023 ini akan berakhir pada pertengahan Desember ini di Kecamatan Toho,” ujar Rohmat Efendy dalam laporannya pada saat kegiatan GBBD di Halaman Depan Kantor Desa Mendalok, Kecamatan Sungai Kunyit, Senin (18/12).
Rohmat mengatakan, program GBBD dilaksanakan dalam rangka menumbuhkan rasa kebersamaan, harmonisasi dan kerjasama yang kuat antara pemerintah daerah dengan pemerintah kecamatan, dan pemerintah desa. Serta, keterpaduan program kegiatan pembangunan bagi pemerintah desa sehingga dapat meminimalisasi munculnya permasalahan di desa.
“Mendekatkan pelayanan kepada masyarakat, mengidentifikasi, mendengar secara langsung permasalahan dan kebutuhan masyarakat desa, serta meningkatkan peran serta partisipasi masyarakat dalam membangun desa,” pungkasnya.
Sementara itu, Bupati Mmeopawah, Erlina menambahkan, bahwa di samping mempererat silaturahmi, program GBBD dimaksudkan untuk menyerap aspirasi masyarakat dan mengetahui permasalahan dan kendala pelayanan publik ditingkat desa. Sehingga, permasalahan yang ada dapat di identifikasi dan dicarikan solusi.
“Jadi melalui program GBBD ini diharapkan tidak ada lagi kesenjangan antara pejabat dan masyarakat desa, karena masyarakat desa bisa saling kenal, bicara langsung dan berdiskusi untuk program yang dibutuhkan,” tutupnya.
Turut hadir, pejabat Staf Ahli Pemkab Mempawah, pejabat Assisten, Kepala OPD, BPJS Ketenagakerjaan, BPJS Kesehatan, Bank Kalbar, BPN, KP2KP Mempawah, Dirut PDAM, BPS, Camat dan Kepala Desa serta Tokoh Masyarakat.(dil)